Selasa, 27 April 2010
Mau Kaya? Jadi Pengusaha!!
Akhir-akhir ini pemberitaan media massa dipenuhi oleh perkara-perkara korupsi, dari PNS muda tanpa jabatan hingga eselon kelas kakap, dari officeboy hingga direktur, dari uang kecil sampai trilyunan rupiah, yang jelas semuanya merugikan negara terutama mendholimi rakyat.
Rupanya jamak yang menginginkan kekayaan tanpa mau berusaha lebih keras, berlomba-lomba dengan segala cara untuk mendapatkan kursi "basah" agar korupsinya lebih leluasa. Kalau semua berkeinginan seperti itu, terus siapa yang mau bekerja keras?
Ingin kaya? Pasti! Semua orang ingin kaya agar kehidupannya lebih baik. Tapi bagaimana cara agar kaya tapi halal? BEKERJA jawabannya.
Sebagian orang yang bekerja masih mengeluh, "Saya sudah bekerja, namun masih belum kaya. Lalu pekerjaan apa yang bisa membuat kaya?"
Rasulullah SAW mengatakan bahwa 9 dari 10 pintu rizki Allah itu dari berniaga.
Jadi tunggu apa lagi? Masih ragukah kita untuk menjadi pengusaha? Jangan menunggu sampai tua untuk memulai berusaha. Berusahalah selagi muda.. SEMANGAT!!!!!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar